Pidato Ketua STIKes Mahardika pada Wisuda Ahli Madya, Sarjana, Profesi dan Angkat Sumpah Semester Genap Tahun Akademik 2017/2018

Spread the love

Assalaamu’alaikum warahmatullahi wabarakaatuh.
Yang terhormat,
Pimpinan dan Pengurus Yayasan Pengembangan Ilmu Mahardika;
Pimpinan dan Anggota Senat Akademik;
Walikota Cirebon atau yang mewakili
Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LL-DIKTI) Wilayah IV Jawa Barat & Banten
Para sesepuh dan tamu kehormatan STIKes Mahardika;
Organisasi Profesi serta Pimpinan Lembaga dan Institusi Mitra STIKes Mahardika;
Para Ketua dan Sekretaris Program Studi di lingkungan STIKes Mahardika;
Para Kepala dan Anggota Satuan Pengawas Internal, Satuan Penjaminan Mutu, LPPM, UPT ;
Para dosen dan pegawai administrasi STIKes Mahardika;
Para Orang Tua dan Orang Tua Asuh, Donatur, dan Pemberi Beasiswa yang saya banggakan;
Pengurus Ikatan Alumni STIKes Mahardika
Para Wisudawan Ahli Madya, Sarjana, dan Profesi yang berbahagia;
Hadirin yang berbahagia

Atas rahmat dan karunia Allah SWT Yang Maha Pengasih lagi Maha Penyayang, pada hari ini kita bersama-sama dapat melaksanakan dan mengikuti satu kegiatan yang sangat penting bagi keluarga besar STIKes Mahardika yaitu Wisuda Ahli Madya, Sarjana, Profesi dan Angkat Sumpah Tahun Akademik 2017/2018. Dengan memohon rahmat dan berkah Allah Subhanahu Wata’ala, saya selaku Ketua STIKes Mahardika dengan ini secara resmi me-wisuda Saudara-saudara sebagai Lulusan STIKes Mahardika Tahun Akademik 2017/2018.
Pada kesempatan yang berbahagia ini , perkenankan saya atas nama pribadi maupun institusi dan seluruh civitas akademika STIKes Mahardika dengan penuh kebanggaan pada Wisuda ini mempersembahkan sejumlah 330 lulusan STIKes Mahardika yang terdiri dari 28 lulusan Ahli Madya, 96 lulusan Sarjana dan 199 lulusan Profesi. Acara wisuda ini merupakan salah satu perwujudan bentuk tanggung jawab STIKes Mahardika kepada bangsa dan negara Indonesia, dan sekaligus merupakan wujud karya utama STIKes Mahardika.

Saya atas nama institusi dan seluruh sivitas akademika STIKes Mahardika mengucapkan selamat kepada para wisudawan ahli madya, Sarjana dan profesi atas keberhasilannya menyelesaikan studi di STIKes Mahardika. Kepada orang tua, orang tua asuh, donatur, penyedia beasiswa, dan keluarga wisudawan, saya turut bersyukur, berbahagia bangga atas keberhasilan mereka. Dan tak kalah pentingnya adalah ucapan terima kasih dan penghargaan yang tinggi kepada seluruh dosen, pembimbing dan staf non-akademik STIKes Mahardika atas kerja keras dan kerjasamanya dalam melaksanakan tugas mendidik mahasiswa hingga mereka berhasil menyelesaikan studinya, dan diwisuda pada pagi bahagia ini.
Para Wisudawan yang berbahagia!

Keberhasilan Saudara-saudara Wisudawan dalam menyelesaikan studi di STIKes Mahardika ini adalah berkat usaha dan kerja keras. Saudara-saudara telah me¬nunjukkan usaha yang sungguh-sungguh dan berhasil melewati masa-masa sulit yang penuh tantangan dan cobaan. Saudara-saudara telah berusaha keras dan sangat gigih untuk mendapatkan pengalaman belajar dan hasil belajar yang mumpuni untuk membekali diri dalam menempuh kehidupan pascastudi.

Kami Keluarga Besar STIKes Mahardika mengharapkan Saudara-saudara pandai dan bijak dalam menerapkan pengalaman belajar dan hasil belajar itu demi keber¬hasilan Saudara-saudara lebih lanjut. Selanjutnya Saudara masih perlu belajar dan membe¬la¬jarkan orang lain. Belajar dilakukan untuk melengkapi diri agar bermanfaat bagi orang lain dan komunitas yang lebih besar.

Peganganlah prinsip-prinsip berikut dalam kehidupan kalian.

  1. belajar sepanjang hayat (life-long learning);
  2. pendidikan sepanjang hayat (life-long education);
  3. pendidikan untuk semua (education for all);
  4. pendidikan untuk pembangunan berkelanjutan (education for sustainable development);
  5. pembe¬lajaran dengan saling asah asih dan asuh; dan
  6. tiga pilar perilaku guru dan pemimpin ing ngarsa sung tuladha, ing madya mangun karsa, tut wuri handayani.

Para Wisudawan, Orangtua, Wali serta Hadirin yang berbahagia!
Hari ini adalah hari yang membahagiakan bagi para lulusan, untuk itu saya ingatkan bahwa saudara-saudara Wisudawan adalah alumni peme¬gang panji almamater yang diharapkan agar senantiasa menjaga nama baik almamater. Sebagai alumni, Saudara-saudara adalah bagian integral sivitas akademika dalam membesarkan sekolah tinggi tercinta ini. Saudara nanti akan menjadi bagian dari masyarakat yag beragam dan yang paling penting diingat adalah hal mendasar dalam pergaulan sosial bukanlah benar atau salah, tetapi peduli atau tidak peduli, menghormati atau tidak menghormati. Bahwa kita penting memahami dan menghargai perbedaan dan cara pandang. Tentu ada gagasan yang benar dan salah, ada sikap yang baik dan lebih . Kalau pun cara pandang kita yang benar, maka fikirkan bagaimana kita mengajak dan memotivasi orang lain untuk melakukan sesuatu yang benar. Kalau pun sikap yang kita pegang lebih baik, bagaimana mengajak dan memotivasi orang lain untuk melakukan perubahan sikap. Pada akhirnya, yang penting bukanlah siapa yang benar. Melainkan kita secara bersama-sama menuju pada gagasan yang makin benar dan sikap yang makin baik.

Dalam aktivitas saudara di masyarakat, agar selalu mengedepankan karakter untuk selalu memberikan yang terbaik (giving the best), yang dijiwai dengan akhlak dan budi pekerti yang mulia dalam dalam diri pribadi, dilingkungan aktivitas dan pekerjaan saudara. Disamping itu, tunjukkan pada dunia bahwa alumni STIKes Mahardika disamping cerdas dan berilmu, juga berkarakter “MAHARDIKA” yaitu insan berbudi luhur yang mampu mandiri, humanis, amanah, religius, dedikasi, integritas, kreatif dan arif. Sebagai calon-calon pemimpin nasional, regional maupun global, saudara juga harus selalu berusaha menegakkan nilai-nilai kebaikan, kebenaran dan keluhuran dalam kondisi apapun; serta mempunyai keramahan sosial yang membawa kemaslahatan maksimal bagi masyarakat, bangsa dan negara.

Para Wisudawan, Orangtua, Wali serta Hadirin yang saya hormati,
Sebagai lulusan pendidikan tinggi, kita menjunjung tinggi ilmu pengetahuan, teknologi, seni serta ilmu sosial-kemanusiaan (ipteks). Kita meyakini bahwa ipteks itu luhur, karena bersumber pada potensi luhur manusia, yakni akal atau intelektual manusia. Nilai luhur ipteks akan makin signifikan jika membawa kebaikan pada orang lain. Sebaliknya, nilai luhur ipteks akan luntur jika justru menimbulkan ketimpangan sosial dan bencana bagi umat manusia. Ipteks itu netral, dalam arti tidak berpihak pada kelompok dan golongan tertentu dan tidak dibangun atas dasar logika kepentingan. Tetapi, sebagai buah dari potensi luhur manusia, maka semestinya ipteks itu selaras dengan nilai-nilai kemanusiaan, serta selaras dengan keadilan dan kesejahteraan masyarakat.

Para Wisudawan, Orangtua, Wali serta Hadirin yang berbahagia,
Khusus kepada orang tua dan anggota keluarga wisudawan, pada kesempatan yang berbahagia ini, sekali lagi saya menyatakan turut berbahagia atas keberhasilan Bapak / Ibu dalam mengasuh putra/putri masing-masing, atau Suami / Isteri bagi mereka yang sudah berkeluarga, karena telah mendukung dan memotivasi perjuangan mereka sehingga dapat menyelesaikan studi di STIKes Mahardika untuk mendapatkan gelar Ahli Madya, Sarjana dan Ners. Pada kesempatan ini secara resmi tanggung jawab kami dalam mendidik putra-putri Bapak/Ibu telah selesai, dan kami serahkan kembali kepada Bapak / Ibu sekalian.

Para Wisudawan, Orangtua, Wali serta Hadirin yang berbahagia, pada kesempatan yang berbahagia ini, Perkenankanlah saya atas nama STIKes Mahardika menyampaikan apresiasi kepada para civitas akademika STIKes Mahardika yang telah meraih penghargaan pada periode Oktober 2017 sampai Oktober 2018 yaitu

  1. Prestasi Prodi Keperawatan meraih akreditasi “B” dari LAM-PTKes.
  2. Prestasi Prodi Profesi Ners meraih akreditasi “B” dari LAM-PTKes.
  3. Prestasi Prodi Kebidanan meraih akreditasi “B” dari LAM-PTKes.
  4. Prestasi a.n Nuvi prodi kebidanan sebagai juara 1 menyanyi tingkat Jawa Barat
  5. Prestasi a.n Rifki Musthofa prodi kesmas meraih peringkat 8 dalam ajang Public Health Competision tingkat nasional yang diikuti oleh perguruan tinggi terkemuka di Indonesia
  6. Oral presentasion pada berbagai seminar nasional maupun internasional oleh para dosen Stikes Mahardika.

Saya atas nama STIKes Mahardika mengucapkan terima kasih kepada semua pihak terutama anggota sivitas akademika yang telah menghasilkan berbagai karya dan kiprah yang bermakna dan membanggakan kita semua
Akhirnya, marilah kita bulatkan tekad dan teguhkan langkah untuk secara bersama selalu bahu-membahu dalam mencapai visi Sekolah Tinggi ini yaitu menjadikan Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan yang berkualitas dan professional dalam menyelenggarakan Tridarma perguruan tinggi pada tahun 2026 sehingga mampu berkontribusi maksimal dalam proses pendidikan dan pencerdasan seluruh anak bangsa Indonesia yang kita cintai ini. Semoga Allah SWT melimpahkan karunia dan keberkahan, kekuatan dan cahaya pada kita semua dalam mewujudkannya. Aamiin.

Kami segenap civitas akademika STIKes Mahardika melepas dan mengikuti perjalanan Saudara-saudara para Wisudawan dengan harapan dan doa semoga sukses dalam meniti karir dan berkarya atas hidayah rahmat dan ridha Allah Subhanahu Wata’ala. Amin.
Wabillahi taufiq walhidayah, Wassalamu’alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh.